Gianyar - Surat Edaran no 3 tahun 2022 tentang Protokol Pengendalian (PMK) Penyakit Mulut dan Kuku pada hewan, Polsek Sukawati cek peternak sapi diwilayah Sukawati, Selasa 5/7/2022.
Bersinergi dengan Dokter Hewan Puskesmas Sukawati II Dr. H. I Nyoman Ari Darma dan pemerintah desa setempat, Bhabinkamtibmas se Kecamatan Sukawati melaksanakan pemantauan dan himbauan kepada peternak sapi terkait maraknya penyakit Mulut dan Kuku.
Kapolsek Sukawati Kompol I Made Ariawan P., S.H. mengatakan, antisipasi munculnya PMK diwilayah Sukawati dengan mengedepankan para Bhabinkamtibmas dimasing-masing desa secara door to door memberikan himbauan terkait pencegahan dan pemerihaan kesehatan pada hewan guna terhindar dari penyakit PMK. Jelas kapolsek.
Dokter Hewan Puskesmas Sukawati II Dr. H. I Nyoman Ari Darma menghimbau dengan memberikan sosialisasi kepada peternak sehubungan penyakit PMK sebagai gejala dan ciri-ciri sebagai berikut:
- Lidah luka
- Kaki luka
- berdiri dengan kaki terangkat
- Napsu makan sapi berkurang
Dengan ciri-ciri tersebut hampir sama dengan BEF Demam tiga hari dan Bopin Viral Disis diharapkan kepada peternak untuk segera mengimpormasikan kepada pihak Puskeswan ataupun Babinkamtibmas jika ada ciri-ciri tersebut diatas untuk mendapat penanganan lebih lanjut serta memberi saran terhadap pakat sapi yang baik. Ungkap dokter hewan.
Jelang Hari Raya Idul Adha nanti Para peternak Kambing yang ada di wilayah Sukawati tidak luput dari pemeriksaan petugas, guna memastikan kesehatan hewan kambing. ***
0 Komentar