Bangli -  Bertempat di Rupatama Polres Bangli  Satuan Lalu lintas Polres Bangli terima Asistensi Dit Lantas Polda Bali dipimpin Dir Lantas KBP RUMINIO ARDANO, S.I.K yang diterima Kapolres Bangli  AKBP I DEWA AGUNG ROY MARANTIKA, S.H., S.I.K dalam rangka kesiapan pengamanan G.20 tahun 2022 di Polres Bangli. Senin, 25/7/2022


Dalam kegiatan asistensi  hadir Wadir lantas AKBP BIMA ARIA VIYASA, S.I.K., M.H, Kasat PJR Polda Bali AKBP MD SURJANA didampingi Kompol B Utomo, AKP Yanti beserta Kasat Lantas Polres Bangli AKP Ketut Suandi, SH, Kbo, para Kanit, Kanit lantas Polsek jajaran  dan anggota Satuan Lantas Polres Bangli yang berjumlah 35 orang.


Kapolres Bangli AKBP IDEWA AGUNG ROY MARANTIKA, SH., S.I.K dalam sambutannya, " Mengucapkan selamat datang di Polres Bangli dan terimakasih sudah  meluangkan waktu untuk asistensi supaya kedepanya dapat berbuat lebih baik dalam pelaksanaan pengamanan rangkaian kegiatan G.20. Polres Bangli siap membackup Polda Bali dalam pelaksanaan pengamanan rangkaian kegiatan G.20 nanti pada bulan November 2022 dan menyiapkan personil dan kendaraan yang akan digunakan, "ucap Kapolres Bangli.


Dir. Lantas Polda Bali dalam penyampaiannya Kedatangan saat ini selain untuk melaksanakan asistensi juga untuk memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Polda Bali dan untuk dapat mengenal wilayah khususnya Polres Bangli serta dapat  bertatap muka secara langsung dengan personil Polres Bangli.

Memaparkan rangkaian kegiatan G.20 yang sudah dilaksanakan sebelumnya dimana pelaksanaanya sudah berjalan dengan baik akan tetapi masih perlu dilakukan perbaikan dalam pelaksaannya supaya pelaksanaan kedepannya dapat berjalan lebih baik lagi. Kegiatan G.20 tentunya tidak cukup dilaksanakan oleh Polda, melainkan perlu di Back Up Polres Jajaran khususnya Sat. Lantas untuk menambah kekuatan personil pengamanan. Agar rekan lalulintas dapat menyiapkan pelatihan untuk pengamanan menjelang pelaksanaan kegiatan G.20. Polres Bangli harus menyiapkan rute yang mungkin akan dilewati di Wil. Bangli mengingat jumlah personil Polres Bangli kurang.

Untuk anggota lantas dalam penegakan hukum lakukan dengan humanis dan teguran secara simpatik. Hindari konflik dengan instansi lain terkait pelanggaran yang dilakukan untuk mengurangi gesekan yang mungkin terjadi dilapangan.

Untuk pelayanan agar ditingkatkan kembali, dimana yang paling rawan pada pelayanan sarpras supaya tidak terjadi pelanggaran oleh personil. Pengawasan terhadap personil yang melaksanakan pelayanan agar ditingkatakan supaya tidak terjadi pelanggaran. Terkait G.20 bulan agustus sudah mulai akan dilakukan simulasi kegiatan pengamanan kegiatan G.20 agar kesiapan perorangan dan kendaraan disiapkan dan nantinya dalam pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan baik dan lancar. Kegiatan rutin agar tetap berjalan seperti biasa agar tidak terganggu selama kegiatan G.20 berlangsung.


Ditambahkan Wadir Lantas dan Kasat PJR bahwa hal yang positif dari Polres Bangli saat pengamaan GDBRR waktu ini sudah mengeluarkan Ren Pam. Personil agar disiapkan mulai sekarang termasuk kendaraan yang akan dipakai pada saat pengamanan  G.20 nanti. Agar di rencana kebutuhan kendaraan pengawalan VVIP pada saat kegiatan G. 20. Kasat lantas agar mengecek kembali anggota yang bisa mengendarai moge dan didata personil yang mengawaki moge pada saat pelaksanaan IMF dan teknis akan di informasikan kembali. ***