Jayapura - Regu 1 Srikandi Cycloop kembali melaksanakan kegiatan GABUS (Gerakan Baca Tulis), hal ini berlangsung di Komplek Toladan, Sentani, kab. Jayapura. Senin, 30/10 sore.


Mengusung semangat pemberdayaan masyarakat melalui literasi, Regu 1 GABUS, yang dipimpin oleh AKP Katharina H.L Aya, terus mengabdikan diri untuk membantu para ibu dan anak-anak peserta didik agar mereka mampu menguasai keterampilan dasar membaca dan menulis. 


Kegiatan tersebut menjadi bagian penting dalam mendukung upaya memerangi buta aksara dan meningkatkan mutu pendidikan di wilayah Komplek Toladan.


"Kami berkomitmen untuk mengakhiri buta aksara dan memajukan kualitas belajar di Komplek Toladan," kata Kapolres.


Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W. A. Maclarimboen S.IK., MH Melalui AKP Katharina H.L Aya mengatakan gabus polri terus hadir memberikan tenaga dan fasilitas yang bertujuan memberantas buta aksara dan meningkatkan kualitas belajar warga komplek toladan.


"Kegiatan pembelajaran ini berlangsung secara konsisten bagi warga, terutama para ibu dan anak-anak yang berkeinginan untuk belajar, guna mengurangi angka buta aksara di Kabupaten Jayapura,” tutupnya.


Program Gabus Polri ini telah menjadi salah satu inisiatif penting dalam mendukung pendidikan masyarakat dan mengurangi tingkat buta aksara. 


Upaya ini akan terus berlanjut, sebagai bentuk kontribusi Polri dalam meningkatkan kualitas hidup warga masyarakat dan menciptakan generasi yang lebih terampil dan berpengetahuan.