MALINAU Kalimantan Utara,-

Komandan Kodim 0910/Malinau Letkol Inf Alisun S.Sos.,M.Han memberikan Materi Manajemen konflik dan pemecahan persoalan.


Acara tersebut berlangsung di SMA Negeri 8 Malinau di Desa Kuala Lapang, Kecamatan Malinau Utara, Kabupaten Malinau, Selasa (21/11/2023).


Pada acara tersebut di hadiri oleh peserta LDKS ( Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa) sebanyak 40 siswa dan siswi serta anggota OSIS SMA negeri 8 Malinau.


Di hadapan para siswa dan siswi Orang nomor satu di Kodim 0910/Malinau tersebut mengatakan bahwa Konflik atau pertentangan dalam kondisi tertentu akan mampu mengidentifikasi sebuah proses pengelolaan lingkungan dan sumber daya yang tidak berjalan secara efektif, konflik mampu mempertajam gagasan bahkan dapat menyebabkan kesalahpahaman.


"Konflik didefinisikan sebagai suatu proses interaksi sosial dimana dua orang atau lebih, atau dua kelompok atau lebih, berbeda atau bertentangan dalam pendapat dan tujuan mereka" Tambah Dandim (Pendim 0910).